August 8, 2024

KPU Resmi Tetapkan Prabowo-Gibran sebagai Pemenang Pilpres 2024

Komisi Pemilihan Umum (KPU) resmi menetapkan pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai pemenang Pemilu Presiden 2024. Sesuai Pasal 4 Peraturan KPU (PKPU) Nomor 6 Tahun 2024, penetapan pasangan presiden dan wakil presiden dilakukan paling lambat 3 hari setelah pembacaan putusan sengketa pemilu di Mahkamah Konstitusi (MK).

“KPU menetapkan pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut dua, Bapak H Prabowo Subianto dan Bapak Gibran Rakabuming Raka sebagai pasangan calon presiden dan wakil presiden terpilih periode tahun 2024-2029 dalam Pemilihan Umum 2024,” kata Ketua KPU Hasyim Asy’ari dalam rapat pleno yang digelar di Kantor KPU, Jakarta Pusat (24/4).

Setelah gugatan sengketa Pilpres yang diajukan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD ditolak MK, Prabowo-Gibran didapuk sebagai pemenang Pilpres 2024. KPU menyatakan Prabowo-Gibran menang setelah memperoleh 96.214.691 suara atau 58,59% dari total suara sah nasional dan memenuhi sedikitnya 20 persen perolehan suara di lebih dari setengah jumlah provinsi di Indonesia. Penetapan tersebut meliputi perolehan suara di 38 provinsi dan 128 wilayah di luar negeri.

Sementara itu, pasangan capres-cawapres nomor urut 1 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar mendapatkan 40.971.906 suara, setara 24,95% dari seluruh suara sah nasional. Pasangan nomor urut 3, Ganjar Pranowo-Mahfud MD mengantongi 27.040.878 suara atau 16,47% suara sah nasional. Hasil Pilpres 2024 ini dituangkan KPU RI dalam Keputusan Nomor 504 Tahun 2024 tentang Penetapan Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Terpilih Dalam Pemilu 2024.

Dalam pidato pertamanya setelah resmi dinyatakan sebagai presiden terpilih, Prabowo mengatakan bahwa setelah pilpres rakyat menuntut semua unsur pemimpin untuk bekerja sama dan berkolaborasi. Hal itu menurutnya, demi kebaikan bersama untuk menciptakan kemakmuran dan kesejahteraan Indonesia.

“Apakah bersatu itu di dalam pemerintahan, di luar pemerintahan, sama-sama kita berjuang untuk rakyat kita,” kata Prabowo didampingi wakilnya, Gibran Rakabuming Raka. []