November 28, 2024

KPU Gandeng Tik Tok Perkuat Sosialisasi Pemilu

Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Tik Tok Indonesia resmi menandatangani nota kesepahaman (MoU) untuk memperkuat sosialisasi dan partisipasi masyarakat dalam Pemilu dan Pilkada 2024. Kedua lembaga berharap dapat saling bersinergi untuk menyampaikan perkembangan informasi pemilu kepada semua pihak.

“Kami melihat audiens kita lebih dari 50 persen pemilih adalah pemilih muda, tentu style berkomunikasi dan pilihan media menjadi sesuatu yang penting. Dalam riset yang kami baca, di antaranya yang populer diakses itu adalah Tik Tok. Oleh karena itu menjadi sesuatu yang strategis ketika KPU bekerja sama dengan Tik Tok untuk menyebarkan perkembangan informasi kepemiluan,” kata Ketua KPU, Hasyim Asy’ari di Kantor KPU, Jakarta Pusat (15/11).

Hasyim berharap pihak Tik Tok Indonesia juga menyiapkan strategy policy untuk menangkal informasi-informasi terkait kepemiluan yang keliru, seperti fake news, hoaks, fitnah, dan informasi yang berpotensial menggerakkan orang untuk melakukan tindakan provokatif, manipulatif yang bisa mengacaukan jalannya pemilu.

“Kalo ada informasi yang miring-miring, yang nggak benar, Tik Tok menjadi bagian yang menginformasikan yang bener tuh ini, bukan yang itu. Sehingga orang tidak terombang-ambing dan tidak bingung dengan situasi yang seringkali diunggah di berbagai macam platform media sosial,” harap Hasyim.

Sementara itu Head of Public Policy & Government Relations Tik Tok Indonesia, Firry Wahid mengatakan, penandatanganan MoU dengan KPU merupakan bentuk komitmen Tik Tok dalam mendorong dan mengawal integritas pemilu. Selanjutnya menurutnya, Tik Tok akan fokus bersama KPU dan pemangku kebijakan lainnya untuk memberikan edukasi dan informasi resmi mengenai tahapan pemilu.

“Kami berharap inisiatif-inisiatif yang kami lakukan ini dapat berkontribusi positif terhadap penyelenggaraan Pemilu 2024 dan menjadikan Tik Tok tempat yang aman dan nyaman bagi semua orang,” ujar Firry.

Menurut Firry, semakin dekatnya pemungutan suara Pemilu 2024, konten di Tik Tok sering menampilkan berita terbaru dan terhangat di masyarakat seputar politik dan pemilu. Untuk itu menurutnya, Tik Tok paham perlu adanya kolaborasi lebih luas dengan semua pihak untuk menghadirkan konten-konten edukasi dan informasi resmi tentang berbagai topik pemilu. []