Pada akhir 1980-an dan 1990-an, banyak negara menyelenggarakan pemilu multi-partai untuk pertama kalinya. Tantangan utama yang dihadapi negaranegara tersebut adalah kurangnya pengalaman dan pengetahuan. Meski dibangun dengan komitmen untuk menjamin proses pemilu berjalan dengan independen, kebanyakan lembaga penyelenggara pemilu di negara-negara tersebut mengalami ketidaksiapan, tidak pula memiliki pengalaman, pengetahuan, dan sumber daya yang dibutuhkan untuk menyelenggarakan dan menjamin pemilu yang kredibel. Tidak ada metode yang sama untuk mendesain dan mendanai penyelenggaraan pemilu; para praktisi dan lembaga penyelenggara pemilu juga tidak memiliki akses terhadap praktik penyelenggaraan terbaik, pengalaman praktis, dan pengetahuan yang bersifat komparatif.
Penyelenggaran pemilu yang kompetitif secara berturut-turut selama bertahuntahun memungkinkan penyelenggara pemilu di banyak negara mengakumulasi pengalaman berharga sehingga sekarang mereka mulai menyebarkannya kepada yang lainnya. Tantangan-tantangan yang dihadapi oleh penyelenggara pada tahun-tahun awal mereka pada akhirnya tidak lagi menjadi masalah. Justru, penyelenggara pemilu saat ini menghadapi persoalan mengenai bagaimana mempertahankan kepercayaan para pemangku kepentingan terhadap kredibilitas lembaga. Kepercayaan para pemangku kepentingan, dan khususnya rasa percaya publik dan partai politik terhadap proses penyelenggaraan pemilu, tidak hanya penting bagi penyelenggaraan pemilu itu sendiri, tetapi juga bagi kredibilitas pemerintahan yang dihasilkan.
Buku Desain Penyelenggaraan Pemilu ini berupaya menjawab berbagai tantangan tersebut dari sudut pandang praktis dengan mengumpulkan berbagai pengalaman penyelenggaraan pemilu dari berbagai belahan dunia, dan menyajikannya dengan gaya yang mudah dipahami. Buku ini akan membahas berbagai jenis model penyelenggaraan pemilu dan persoalan-persoalan mengenai tata kelola yang mungkin dapat berdampak pada keputusan-keputusan yang diambil oleh penyelenggara pemilu. Untuk itu, buku ini akan membahas seluruh siklus kepemiluan, bukan hanya periode mendekati hari-hari pemilihan, serta akan mendiskusikan pentingnya upaya audit dan evaluasi pasca-pemilihan.
PENULIS:
Alan Wall, Andrew Ellis, Ayman Ayoub, Carl W. Dundas, Joram Rukambe, Sara Staino
© Institut Demokrasi dan Asistensi Demokrasi 2016
© Perludem
Edisi Bahasa Inggris 2006
UNDUH BUKU: