November 28, 2024

Program Tata Kelola Pemilu Diluncurkan di UI

Program pascasarjana ilmu politik peminatan tata kelola pemilu diluncurkan oleh Program Pascasarjana Departemen Ilmu Politik Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Indonesia (UI). Program ini dirancang terutama untuk mengembangkan ilmu pemilu dan kemampuan managerial penyelenggaraan pemilu.

“Program ini diharapkan bisa menambah keilmuan khususnya pihak yang mendalami dan mengelola pemilu di Indonesia,” kata Julian Aldrin Pasha, Ketua Departemen Ilmu Politik FISIP UI, di Aula Terapung Kampus UI Depok (19/12).

Program Tata Kelola Pemilu telah disiapkan sejak tahun 2013. Kurikulum program ini digarap bersama-sama oleh Konsorsium Pendidikan Tata Kelola Pemilu di Indonesia. Penyiapan kurikulum didukung penuh oleh Australian Election Commision (AEC) serta dilakukan dalam komunikasi intensif dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu).

Arief Budiman, Ketua KPU, berharap makin banyaknya kampus yang membuka Program Tata Kelola Pemilu bisa berkontribusi bagi perbaikan penyelenggaraan pemilu. “Kami bertekad, tidak boleh penyelenggara pemilu menyelenggarakan hanya dengan pengalaman. Tapi dengan intelektual–ilmu dan teknologi,” kata Arief yang juga hadir dalam peluncuran program tersebut.

UI adalah universitas kesepuluh yang membuka program ini. Sebelumnya, Universitas Airlangga, Universitas Gajah Mada, Universitas Padjadjaran, Universitas Andalas, Universitas Sam Ratulangi, Universitas Nusa Cendana, Universitas Hasanuddin, Universitas Lampung dan Universitas Cendrawasih telah lebih dulu membuka program ini.