August 8, 2024

Perludem Jadi Host Diskusi Pemilu Terbuka di OGP Asia Pacific

Perkumpulan untuk Pemilu dan Demokrasi (Perludem) jadi host sebuah sesi diskusi bertema “Pemilu Terbuka dan Kualitas Demokrasi Partisipatif” dalam pertemuan regional Open Government Partnership Asia Pacific di Seoul, Korea (6/11). Diskusi ini akan diselenggarakan hari ini pada pukul 16.30 waktu setempat di Violet Room, The Westin Chosun Hotel, Seoul, South Korea.

“Sesi Perludem ini akan mendiskusikan inisiatif-inisiatif digital soal pemilu terbuka yang muncul dari kolaborasi aktif antara pemerintah–khususnya penyelenggara pemilu–dan masyarakat sipil. Upaya kolektif dari dua institusi ini telah membuktikan bahwa inisiatif yang dihasilkan mampu merangsang partisipasi aktif masyarakat dalam setiap tahapan pemilu,” ujar Titi Anggraini, Direktur Eksekutif Perludem, di Seoul (6/11).

Diskusi ini akan dihadiri oleh Arief Budiman, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI; Misun Ock, Senior Advisor National Election Commission Korea; Chihhao Yu, Technology and Design Lead, Watchout, Taiwan penggagas inisiatif digital “Ask Your Politician”; dan Titi Anggraini, Direktur Eksekutif Perludem. Diskusi akan dipandu oleh Ichal Supriadi, Sekretaris Jenderal Asia Democracy Network.

Perludem akan bercerita tentang inisiatif API (Application Programming Interface) Pemilu, sebuah platform yang menyediakan data-data pemilu dalam format data terbuka. Sementara Chihhao Yu akan membagi pengalamannya membangun platform “Ask Your Politician” yang memungkinkan warga bertanya langsung pada kandidat yang berlaga dalam pemilu. Kedua inisiatif ini akan ditanggapi oleh KPU RI dan NEC Korea, terutama soal peran aktif mereka membuka data pemilu dan terlibat langsung dalam inisiatif-inisiatif yang digagas masyarakat sipil.

“Sesi ini juga bertujuan menggagas kesepakatan kerja sama antara penyelenggara pemilu dan masyarakat sipil di negara-negara anggota OGP dalam mewujudkan transparansi pemilu,” tandas Titi.